Selasa, 20 Januari 2009

Mencari jati diri 1

Ketika itu, tepatnya minggu pertama masuk SMP, suatu pagi Nandi dibangunkan oleh Ibunya karena ingin pergi kepasar.
"Ndi, Nandi, Ndi bangun, mama mau kepasar" Ucap ibunya sambil mengetuk pintu kamar. Nandi keluar dari kamar, kemudian menuju ruang tamu hendak mengunci pintu.
"Kamu kunci pintunya Ndi. Jangan tidur lagi, sebentar lagi subuh". Pesan ibunya seraya keluar menghampiri mobil yang telah menunggu agak lama.
Dengan rasa malas, ia menuju kamar, kemudian merebahkan tubuhnya diatas tempat tidur. Betapa kagetnya ia saat jam weker dikamarnya berbunyi dan melihat jam sudah pukul 05.45 menit, padahal ia belum mandi maupun sholat.
"Wah kesiangan ni gue, blon sholat lagi", gumamnya dalam hati.
Dengan tergesa-gesa ia menuju kamar mandi. Setelah itu, ia melakukan sholat dan bergegas merapikan buku-buku pelajaran. Jarak sekolahan yang cukup jauh membuat perasaannya cemas, takut, dan khawatir kalau dia pasti terlambat. Perasaan takut itu terasa hilang, saat ia melihat masih banyak temannya, termasuk Arfan teman sekelasnya.yang masih menunggu angkot. Ia menghampiri Arfan seraya berkata:
"Fan, kenapa lo belon berangkat?".
"Supirnye pada rese Ndi, kaga mau ngangkut anak sekolah". Jawab Arfan padanya.
Tak lama kemudian terdengar celoteh seorang anak dari kejauhan. "woii kita nebeng aja yo. Kalo ngga, nanti kita terlambat".
Beberapa anak sepakat atas usulan tersebut termasuk Arfan. Akhirnya ada juga sebuah truk yang bersedia memberikan tumpangan setelah banyak truk yang diberhentikan. Beberapa teman Nandi sudah berada di atas truk, tinggal dia saja yang belum, ia masih ragu apakah ikut nebeng atau tidak. Ditengah keraguannya, tiba-tiba
"Ndi, ayo buruan entar elo terlambat!” teriak Arfan padanya. Dengan gemetar dia memberanikan diri memanjat truk tersebut. Mereka tetap terlambat datang ke sekolah Dengan sedikit alasan dan adanya toleransi, mereka diperkenankan masuk ke kelas masing-masing untuk mengikuti pelajaran.
Karena masih awal-awal sekolah, banyak guru yang belum menyampaikan pelajarannya secara penuh. Sehingga hampir semua kelas dapat pulang dengan cepat. Termasuk kelasnya Nandi. Seperti biasa Nandi maupun anak-anak yang lainnya senantiasa berkumpul terlebih dahulu sebelum pulang. Maksudnya agar mereka dapat pulang bersama-sama.
Suatu hari setelah pulang sekolah, Nandi diajak oleh Arfan beserta anak-anak yang lainnya untuk nebeng. Awalnya ia menolak. Namun setelah berpikir dan merasa tidak ada masalah dengan nebeng. Ia pun melakukannnya, pikirnya ia dapat ngirit uang karena tidak mengeluarkan ongkos mobil. Pernah suatu ketika disaat nebeng ia ditawari sebatang rokok oleh seorang temannya yang bernama Icank.
"Ndi, ini rokok buat lo, ayo isep"
"Ngga ah, gue ngga ngerokok", jawabnya.
"Coba aja, enak lagi Ndi, Icank berusaha meyakinkan.
"Ayolah Ndi, masa ngerokok aja ngga berani, kaya cewe aja lo". Sindir Icank padanya.
"Sini buat gue aja Cank", celetuk Arfan sambil mendekati Icank untuk meminta rokoknya.Ia sempat kaget melihat Arfan. Tak pernah terbayang olehnya kalau Arfan yang dikenalnya pendiam sejak SD, berani juga menyalakan rokok dan menghisapnya.
"Enak Ndi rokoknya, ngeplay ni gue. Nih join ama gue" ucap Arfan sambil menyodorkan rokok tersebut kepadanya.
"Yang bener lo Fan, rasanya kaya apa Fan", Tanyanya keheranan serasa ingin mencoba. Awalnya ia masih ragu-ragu dan bimbang. Namun, Arfan dan Icank berusaha meyakinkan dan akhirnya ia memberanikan diri dan mengambil rokok tersebut.
"Tarik Ndi, seperti ini ni" Icank berusaha mengajaSanya.
Dia mengikuti apa yang dicontohkan oleh Icank, tapi ketika menghisap rokok tersebut ia pun terbatuk. Beberapa temannya yang ada di atas truk tertawa melihatnya. Ia merasa sedikit kesal, hingga terbesit didalam benaknya bahwa suatu saat ia akan membuktikan bahwa ia juga bisa melakukan hal tersebut.
Hingga suatu hari, disaat nebeng ia mengeluarkan setengah bungkus rokok seraya berkata.
"Wooi siapa yang belum punya rokok", teriak Nandi kepada teman-temannya sambil menawarkan beberapa batang rokok yang ia miliki.
"Tumben lo Ndi beli rokok, setengah bungkus lagi" ledek Icank padanya.
"Iseng ni, lagi ada duit" ujarnya pada Icank dengan sedikit sombong. Ia merasa bangga karena keinginannya telah terlaksana yaitu untuk membuktikan bahwa ia juga bisa seperti mereka.
Sekitar dua bulan sebelum Ebtanas, pak Wawan pernah menyarankan kepada semua siswa untuk dapat mengikuti kursus Bahasa Inggris yang diadakan ditempatnya. Kebetulan lembaga kursus tersebut letaknya tidak jauh dari sekolah, yang mengajar pun pak Wawan sendiri. Nandi sendiri berminat mengikuti kursus tersebut dikerenakan ada seorang cewek yang bernama Susan. Sudah lama ia bermaksud mendekati Susan. Bahkan ada seorang temannya dekatnya Susan yang juga menjadi teman dekatnya Nandi yang bernama Sinta. Sinta sudah dikenal Nandi sejak lama dan ia seSang bercerita pada Sinta kalau ia mempunyai perasaan simpati terhadap Susan dan ingin mengenalnya lebih dekat.

8 komentar

ceritanya seru tp menurut saya nandi harus menjadi dirinya sendiri dan jangan cepat terpengaruh oleh pengaruh yang tidak bagus dan nandi harus selalu patuh pada perintah orang tua.

Keyren....
Ada Hikmah yg indah didalamnya bahkan kita harus tau dg syapa kita berteman, karena teman itu merupakan gambaran dari diri kita yg sebenarnya..
So, berusahalah melakukan segala yg terbaik dalam hidup ini.. :D

mmmmm......
pengalaman hidup yang berharga banget...
ada kelanjutannya ga?....gantung bgt ceritanya...

bgs.....
tp ujung2nya kok mlh ga' nyambung ya
mlh bahaskursus

la kisah slanjtnya ttg rokok tu blm ditrusin y

heheh, iya nanti ta buat sambungannya....hehhe, tks atas semua masukannya,

...ahmad nando

ceritanya lanjutin...
bersambung itu mah ... :)

Dalam dunia banyak sekali hal -hal menarik dan semkakin asyik untuk di gali dan takkan habis untuk dipelajari.Untuk anda yang menginginkan sesuatu yang menarik, unik dan menyenangkan jangan tunda kesempatan ini FORUM ARTIKEL UNIK DAN MENARIK | FORUM ARTIKEL TIPS DAN TRICKS LENGKAP |FORUM CURHAT DAN MOTIVASI TOP | FORUM PUISI DAN PANTUN LENGKAP | FORUM HIBURAN HOMUR LUCU GOKIL | FORUM TANYA JAWAB ONLINE TERLENGKAP | FORUM BERITA ONLINE SEKITAR KITA | FORUM KENALAN ONLINE AMAN NYAMAN MENYENANGKAN